Nalar Agama terhadap Konsep Filantropi di Tengah Wabah (Studi pada Gerakan Warga Bantu Warga)

  • Fika Hidayatul Maula Pondok Pesantren Syarifuddin Lumajang, Indonesia

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menguraikan konsep filantropi Islam dengan merujuk pada gerakan warga disertai dengan dalil-dalil yang ada dalam ajaran Islam. Dengan menggunakan pendekatan kajian kepustakaan (library research). Hasil riset mengatakan bahwa mewabahnya covid-19 di seluruh dunia membawa dampak perubahan yang sangat besar di dunia utamanya di Indonesia dalam segala aspek kehidupan manusia, mulai dari pendidikan, dakwah bahkan ekonomi. Melihat konteks di Indonesia sendiri, dengan tingkat kemiskinan yang makin melonjak tinggi ditambah langkahnya fasilitas kesehatan seperti kamar inap di rumah sakit dan mahalnya tabung oksigen menjadikan masyarakat harus melakukan sebuah tindakan. Pemerintah memang telah turut andil, tapi jika hanya berpangku tangan pada pemerintah tanpa ikut membantu rasanya wabah ini akan lama untuk ditangani. Oleh karenanya masyarakat berinisiatif membentuk gerakan warga bantu warga yang ditunjang melalui website wargabantuwarga.com. melihat pandangan agama Islam terhadap gerakan warga bantu warga ini, ternyata dalam Islam praktek dari gerakan ini telah dijelaskan dengan jelas dalam al-Qur’an dan hadits. Gerakan warga bantu warga ini merupakan bentuk dari konsep filantropi Islam yang di dalamnya berisi bantuan informasi, bantuan dana, dan juga bantuan tenaga.

Published
Mar 15, 2022
How to Cite
MAULA, Fika Hidayatul. Nalar Agama terhadap Konsep Filantropi di Tengah Wabah (Studi pada Gerakan Warga Bantu Warga). Khazanah: Jurnal Edukasi, [S.l.], v. 4, n. 1, p. 77-90, mar. 2022. ISSN 2685-6247. Available at: <http://jurnal.manlumajang.sch.id/index.php/khazanah/article/view/52>. Date accessed: 29 mar. 2024.
Section
Articles